Jakarta - Peristiwa kecelakaan kapal Titanic memang sudah 100 tahun lalu. Namun kisahnya masih melegenda, dan barang-barangnya selalu jadi buruan para kolektor. Seperti daftar menu terakhirnya akan dilelang pada tanggal 31 Maret 2012 mendatang.
Lelang daftar menu makanan di kapal Titanic ini dilakukan dalam memperingati 100 tahun kecelakaan kapal Titanic, yang terjadi pada tanggal 14 April 1912. Harga lelang peninggalan bersejarah ini diperkirakan mencapai angka sekitar 1,5 miliar rupiah.
Menu terakhir kapal Titanic ini dimiliki oleh salah satu penumpang, yaitu Dr. Washington Dodge, seorang bankir dari San Francisco. Ia menaiki kapal mewah Titanic bersama istrinya, Ruth, dan anak mereka, Washington Junior.
Menu tersebut terletak di atas meja makan, dan tanpa sengaja jatuh di tas milik Ruth. Kemudian terjadilah kecelakaan kapal besar tersebut, dan Ruth langsung berlari sambil membawa tas miliknya. Beruntung, ia dan putranya berhasil naik kapal penyelamat.
Sedangkan Dr. Dodge selamat karena ia naik kapal penyelamat ke 13 yang dipenuhi penumpang anak-anak. Frederick Dent Ray, pelayan kapal yang melayani keluarga Dodge yang memaksanya untuk naik ke kapal, karena anak-anak tersebut membutuhkan perawatan dokter.
Pada menu, tertulis tanggal penyajiannya yaitu tanggal 14 April 1912, hari tragedi Titanic terjadi. Hari itu, tersaji aneka pilihan menu buffet, keju, juga menu panggangan. Mulai dari eggs Argenteuil, consomme fermier, chicken a la Maryland, galantine of chicken, hingga grilled mutton chops.
Kapal Titanic mulai berangkat pada tanggal 2 April 1912. Dua belas hari kemudian, kapal tersebut mengalami kecelakaan di perairan Atlantik dan menewaskan lebih dari 1500 jiwa.
Pelelangan menu kapal Titanic akan dilakukan di lokasi pelelangan Henry Aldridge & Son di Devizes, Wiltshire. Kertas menu ini diperkirakan harganya mencapai Rp. 1,5 miliar. Anda berminat?
Odi - detikFood
0 komentar on Daftar Menu Kapal Titanic Akan Dilelang Rp 1,5 Miliar :
Post a Comment and Don't Spam!